Komp. Perkantoran Marante, Jl. Poros Rantepao – Palopo KM.4, Lembang Tondon Kecamatan Tondon info@torajautarakab.go.id 085175359919

Siapa sangka ternyata Toraja Utara juga punya tempat wisata yang menarik berupa gumuk pasir. Namanya Gumuk Pasir Sumalu.

Keindahan Gumuk Pasir Sumalu, tidak kalah cantik dari gumuk pasir yang ada di Pantai Parangkusuma Jogjakarta. Bahkan sebagian orang menyandingkannya dengan Panted Hills di Oregon.

Tumpukan pasir hitam yang menggunung, membentuk pemandangan indah yang menyerupai alur perbukitan. Alur tersebut terbentuk akibat proses alam dari angin dan air hujan.

Pemandangan ini sangat menarik untuk menjadi latar dalam berfoto. Pengunjung juga bisa menikmati pemandangan eksotis saat matahari terbit atau tenggelam.

Untuk menjangkau tempat ini, membutuhkan perjalanan yang cukup menantang. Dari pusat kota Rantepao bisa diakses dengan kendaraan bermotor selama 45 menit. Selanjutnya pengunjung perlu berjalan kaki sejauh 500 meter untuk sampai di Bukit Pasir Sumalu.